Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


Indeks Berita

Sampaikan Terimakasih Kepada Pemilih, Ning Lia : Tugas Saya Sekarang Mengamankan Kepercayaan

| 2/16/2024 06:14:00 AM WIB | Last Updated 2024-02-16T05:57:51Z
Dr. Lia Istifhama, saat menemui rekan media dari Forkom Jurnalis Nahdlyin (FJN). Dok: istimewa


Xpost.id, Surabaya - Usai sudah proses pemungutan suara pada Pemilu 2024 yang dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024 kemarin. Proses rekapitulasi perhitungan suara pun masih berlangsung, masyarakat juga masih bisa mengikuti perkembangan hasil real count melalui website resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada situs: pemilu2024.kpu.go.id


Berdasarkan pantauan media lewat situs resmi KPU, perolehan DPD-RI per pukul 19.31 WIB 15 Februari 2024, dari 37,32 % suara yang masuk, nama Dr. Lia Istifhama bertengger di posisi ketiga dengan persentase suara 11,06%.


Meski belum 100 % suara masuk, keponakan Khofifah kepada awak media menyampaikan terimakasih kepada suara masyarakat yang memilihnya.


“Alhamdulillah, saya ucapkan terimakasih banyak kepada masyarakat yang memilih saya sebagai calon utusan daerah Jatim. Saya sangat yakin, suara yang masuk kepada saya adalah suara riil masyarakat. Jadi ini merupakan bentuk dukungan yang sekaligus potret kebaikan dan keikhlasan pemilih," tandasnya.


Aktivis perempuan NU tersebut juga menyampaikan bahwa saat ini dirinya terfokus melakukan pengamanan suara.


“Pasti, saya sangat berterimakasih dan akan selalu melakukan ikhtiar kerja yang sesungguhnya agar tidak mengecewakan para pemilih. Namun, mohon dimaklumi jika tugas saya sekarang mengamankan kepercayaan tersebut. Mengamankan suara adalah hal penting dan wajib saya kawal," bebernya. 


Tak lupa, ia mensyukuri proses politik yang ia lalui.


“Proses politik saya maju sebagai calon senator, bentuk nyata saya berusaha meneladani perjuangan almarhum ayah saya (KH. Masykur Hasyim, red.) dan bunda Khofifah yang secara riil turun ke masyarakat. Proses politik mereka tidak terhenti di balik meja, tapi nyata mencari suara yang sah melalui kerja yang benar dan kerja yang membawa maslahat," katanya.


Ning Lia sendiri, pada hari pemungutan suara kemarin, melakukan pencoblosan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 39, Kelurahan Jemur Wonosari, Wonocolo, Kota Surabaya. Di TPS tersebut, suara calon DPD-RI, Lia Istifhama dan Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul telak dari calon lainnya. Fotonya yang mengenakan jilbab hijau meraih 179 suara dan Capres- Prabowo-Gibran juga memimpin perolehan dengan jumlah 154. (*)

×
Berita Terbaru Update